Sunday 28 December 2014

Ronaldo Masih Ingat dengan 'Anak Angkatnya' di Indonesia




Hibola - 24 Desember 10 tahun lalu, tsunami melanda Aceh, Indonesia. Dalam peristiwa yang menewaskan ratusan ribu manusia itu, seorang anak berusia tujuh tahun selamat. Ia berhasil bertahan dari terjangan gelombang pasang raksasa yang menyeretnya hingga ke tengah laut dengan berpegangan pada pohon palem.

Bocah tersebut bernama Martunis. Selama 21 hari, dia mengapung dikelilingi puing-puing kehancuran. Martunis kemudian ditemukan tim penyelamat dari Kanada. Saat ditemukan, bocah ini mengenakan kaos Timnas Portugal dengan nama Rui Costa di belakangnya. Ia memang fans berat Timnas Portugal.

Cerita tentang Martunis ternyata sampai juga ke telinga Cristiano Ronaldo. Saat itu, bintang Real Madrid tersebut memutuskan berkunjung ke Indonesia untuk menemui Martunis secara pribadi. Dia dan Luiz Felipe Scolari, pelatih Timnas Portugal saat itu, memberi Martunis kaos Timnas Portugal yang sudah ditanda tangani

Sepuluh tahun sudah peristiwa tersebut terjadi, namun Ronaldo tetap berkomunikasi dengan Martunis. Seperti dilansir media Spanyol, AS, Jumat (26/12/2014) waktu setempat, Ronaldo membuktikan ia masih ingat dengan anak kelahiran Banda Aceh, 10 Oktober 1997, itu.

Mantan pemain Manchester Untied itu memposting foto Martunis yang tengah memegang kemeja Real Madrid bernomor 7 bernama Ronaldo lengkap dengan tanda tangannya di akun Twitter, Facebook, dan Instagram miliknya.

"Hampir 10 tahun lalu, saya bertemu anak pemberani bernama Martunis. Sekarang dia berusia 18 tahun (17 tahun seharusnya). Ia selamat dari tsunami Samudra Hindia - petugas penyelamat menemukannya di sebuah pantai di Banda Aceh," kata Ronaldo.

"Saya menghormati semua yang meninggal, mengagumi kekuatan anak-anak yang mampu bertahan, dan mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang memberi bantuan," ucap Ronaldo.

bola.liputan6

0 komentar:

Post a Comment